Dari Hasil Survei Kualitas Pelayanan yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Kebumen, kualitas pelayanan Puskesmas Kebumen III masuk dalam kategori Baik
Kualitas pelayanan Puskesmas, dinilai berdasarkan variabel: reliability (kehandalan), responsiveness (ketanggapan), assurance (jaminan keamanan), empaty (kepedulian) dan tangible (bukti fisik).
Diskusi
Dari hasil penilaian tersebut aspek-aspek kritis yang harus ditingkatkan oleh Puskesmas Kebumen III adalah:
- Kejelasan informasi tentang penyakit
- Keberadaan petugas di tempat pelayanan
- Kepedulian terhadap klien
- Ketersediaan waktu petugas untuk berkomunikasi, dan
- Kebersihan alat
Rekomendasi
Menyikapi hasil penilaian tersebut, ada beberapa hal yang direkomendasikan dan dirasakan sebagai kebutuhan dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan di Puskesmas , demikian ditekankan Kepala Puskesmas Kebumen III, adalah :
- Perlu upaya sistematis dalam penjaminan mutu pelayanan puskesmas
- Perbaikan prosedur kerja/prosedur pelayanan
- Peningkatan kemampuan komunikasi terapeutik bagi petugas dalam pelayanan pengobatan
- Peningkatan kemampuan konseling
- Peningkatan dan penataan sarana dan prasarana untuk mendukung keamanan dan kenyamanan petugas dan pengunjung Puskesmas Kebumen, termasuk: ruang pelayanan, parkir dan taman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar